Monday, 2 February 2015

Cara Buat Label Baju Sendiri

Salah satu bisnis / usaha yang menjanjikan dan tidak ada matinya adalah usaha jahit/konveksi. Dalam hal ini, label sangat penting untuk memasarkan produk agar lebih mudah dikenal orang.

Banyak perusahaan maupun perorangan yang menjual jasa untuk pembuatan label, tapi dengan batasan jumlah minimal. Padahal untuk pemula yang ingin membuka usaha konveksi baru ingin membuat sedikit aja untuk labelnya. Disamping pertimbangan dari sisi biaya, tapi juga dari sisi waktu.

Pada kesempatan ini, saya ingin berbagi pengalaman kepada sahabat pembaca dalam membuat label baju sendiri. Dengan cara ini saya kira sudah cukup ekonomis dibandingkan kita pesan ke orang lain.

Beberapa alat/media yang harus disiapkan :
  1. Transfer Paper ( biasanya saya beli di toko komputer, harganya kisaran 75 - 95 ribu tergantung merknya karena ada 2 jenis transfer paper, untuk yg warna putih/cerah dan warna hitam/gelap )
  2. Pita satin ( ukuran -/+ 2 cm - 4 cm )
  3. Setrika

Langkah-langkah :
  1. Design yang akan ditransfer ke pita gambarnya harus di "mirror"
  2. Dicetak di bagian kertas yg polos, bukan yang kotak2 merah
  3. Setelah selesai dicetak, minimal dibiarkan dulu 1 menit baru bisa dipakai
  4. Tempelkan kertas ke pita, kemudian tempelkan setrika diatasnya -/+ 2 menit (tergantung panas setrika)
  5. Akhirnya label baju pun sudah siap dipakai di produk baju kita, meskipun hasilnya tidak sebagus dengan label hasil buatan mesin.....heheehehe

Semoga bermanfaat....



No comments:

Post a Comment